Header Ads

Cara Memilih Spesifikasi Komputer Rakitan yang Tepat!

Cara Memilih Spesifikasi Komputer Rakitan yang Tepat!

Cara Memilih Spesifikasi Komputer Rakitan – Saat ini, komputer bukanlah barang mewah lagi. Perangkat ini memang menjadi salah satu piranti penting di zaman yang semakin maju ini. Selain itu, banyak orang mulai mengerti tentang seluk beluk komputer termasuk perangkat-perangkat yang ada di dalamnya. Alhasil, mereka pun memilih untuk “berkreasi” sendiri dengan spesifikasi ala mereka sendiri untuk menciptakan unit komputer yang sesuai kriterianya. Berhubungan dengan hal tersebut, kali ini Fun TO Share menyajikan tips dan trik cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat  untuk mendukung kebutuhan sehari-hari. Pada awalnya, komputer diciptakan secara build-up atau diciptakan dalam unit jadi. Namun dalam perkembangannya, seiring part-part komputer yang dijual ke publik secara satuan, orang mulai mengenal komputer yang diciptakan menggunakan part-part secara terpisah. Kemudian proses inilah yang dikenal dengan “komputer rakitan”. Tapi, tidak semua orang memahami cara memilih spesifikasi rakitan komputer yang tepat dan akhirnya hasil rakitan mereka kurang memenuhi standar.
Komputer rakitan pastinya merupakan hasil kerja dari teknisi ahli di bidang komputer. Namun anda, sebagai pengguna, bisa memilih spesifikasi sesuai dengan keinginan anda. Komponen-komponen dengan kualitas dan merk yang anda inginkan, boleh-boleh saja anda sematkan. Gampangnya, spesifikasi dan harga komputer rakitan bisa anda kendalikan sendiri. Dalam prosesnya, cara memilih spesifikasi rakitan komputer yang tepat akan sangat menentukan performa, daya tahan dan tentunya harga akhir dari komputer anda. Ketika anda memutuskan untuk merakit komputer, hal yang pertama perlu anda pikirkan adalah tujuan dari perakitan tersebut. Apakah komputer rakitan ini untuk keperluan kerja kantoran, pekerjaan multimedia ataukah lebih mengedepankan keperluan gaming. Dengan begitu, sesudah menentukan kegunaan komputer, cara memilih spesifikasi rakitan komputer yang tepat akan berjalan lebih mudah.

Cara Memilih Spesifikasi Komputer Rakitan

Sebenarnya, komputer rakitan juga memiliki resiko saat digunakan. Ini berkaitan dengan ketepatan dan kesesuaian komponen yang digunakan dalam spesifikasi komputer tersebut. Untuk itu, Fun To Share memberikan tips cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat agar nantinya komputer hasil kreativitas anda tetap bisa diandalkan dan tak kalah dengan komputer hasil racikan pabrik atau komputer yang versi build-up. Nah, berikut ini adalah cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat dan bisa anda gunakan sebagai referensi saat merakit komputer.

  1. Yang pertama, seperti sudah Fun To Share singgung di awal tadi, kawan Fun To Share harus menentukan dulu fungsi utama komputer yang akan anda rakit. Hal ini akan menjadi patokan utama untuk langkah-langkah selanjutnya. Komputer untuk fungsi sederhana seperti olah data tentu akan berbeda spesifikasinya dengan komputer multimedia yang dituntut memiliki spesifikasi kelas atas. Jadi, cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat harus anda awali dengan fungsi komputer yang ingin anda bangun.
  2. Kedua, cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat adalah dengan memilih jenis prosessor yang akan menjadi “otak” dalam komputer anda. Pilihlah jenis prosessor yang sesuai dengan kebutuhan anda. Ada banyak sekali prosessor yang beredar di pasaran. Masing-masing punya kelebihan sendiri-sendiri. Pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan budget anda. Komputer yang kebutuhan utamanya adalah office,  Fun TO Share sarankan menggunakan prosessor dual core. Untuk komputer multimedia, lebih baik jika menggunakan prosessor dual core atau triple core (AMD). Sementara jika komputer akan anda gunakan untuk wahana bermain game, kami sarankan untuk menggunakan prosessor quad core atau yang spesifikasinya lebih tinggi lagi.
  3. Setelah memilih prosessor, tugas anda berikutnya adalah memilih motherboard. Cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat pada tahap ketiga ini berhubungan dengan bagian inti yang akan menggawangi seluruh komponen yang menjadi mesin komputer. Motherboard, atau sering juga disebut dengan mainboard, harus sesuai dengan socket pada prosessornya. Jadi, pemilihan motherboard tidak bisa sembarangan karena harus yang benar-benar presisi dengan prosessornya.
  4. Hal selanjutnya pada cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat, anda harus memperhatikan kapasitas hard disk yang akan menjadi ruang penyimpanan data pada komputer. Seperti halnya dengan pemilihan prosessor tadi, pemilihan kapasitas hard disk juga harus disesuaikan dengan fungsi utama komputer. Untuk keperluan game atau multimedia, kami sarankan memilih hard disk dengan kapasitas di atas 800 GB. Sedangkan komputer untuk keperluan sederhana bisa memilih hard disk yang kapasitasnya antara 300 sampai 500 GB.
  5. Selain komponen-komponen di atas, perhatikan juga RAM pada komputer rakitan anda. Untuk pembahasan cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat pada tahap ini sebenarnya lumayan dalam, karena kita harus memperhatikan juga frekuensi, latency, dan faktor-faktor lain yang menentukan berapa kapasitas RAM yang harus anda pilih. Tapi secara singkat, Fun To Share sarankan, untuk komputer office minimal memiliki RAM dengan spesifikasi 2GB DDR3 1 keping. Sementara untuk komputer multimedia, paling tidak harus menghadirkan RAM 4GB DDR3 dual channel (2GB 2x). Khusus untuk Intel boleh 1 keping. Lain lagi untuk komputer game, yang minimal harus memiliki RAM 8GB DDR3 dual channel. Jadi, kapasitas dan varian RAM harus disesuaikan juga dengan fungsional komputernya. Semakin berat kerja komputer, semakin tinggi pula spesifikasi RAM yang harus digunakan.
  6. Jangan lupa juga untuk memperhatikan VGA. Pemilihan VGA juga menjadi hal yang sangat penting dalam tips cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat kali ini. Komponen yang satu ini berfungsi untuk menampilkan gambar pada layar monitor anda. Semakin bagus kualitas kartu VGA, semakin bagus pula gambar yang dihasilkan. Selain itu, VGA dengan spesifikasi tinggi sangat dibutuhkan untuk menjalankan game-game masa kini yang memiliki “beban” cukup berat.
  7. Hal terakhir yang menjadi bagian dari tips cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat kali ini adalah Power Supply. Power supply atau pemasok daya pada komputer merupakan hal yang sangat penting karena dari perangkat inilah daya yang akan menjalankan komputer anda berasal. Power supply yang berkualitas juga akan mempengaruhi daya tahan dan keawetan komputer hasil rakitan anda.

Demikian tadi tips Fun TO Share tentang cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat agar komputer hasil kreasi anda memiliki spesifikasi yang pas, dan akhirnya komputer hasil rakitan anda bisa diandalkan. Untuk melengkapi tips cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat seperti sudah Fun TO Share uraikan di atas, kami sarankan setelah anda memilih komponen-komponen yang pas, maka proses perakitan selanjutnya anda serahkan saja pada teknisi yang benar-benar berkompeten agar perakitannya tepat dan sesuai standar. 

No comments:

Powered by Blogger.